(KP) GAMBARAN KERJA PENGEMBANG TES 'FLEMING'S LEARNING STYLES' PADA UNIT MARKETING, PROMOSI DAN HUBUNGAN MASYARAKAT (MPH) UNIVERSITAS PEMBANGUNAN JAYA

Nadhine, Syahzan (2020) (KP) GAMBARAN KERJA PENGEMBANG TES 'FLEMING'S LEARNING STYLES' PADA UNIT MARKETING, PROMOSI DAN HUBUNGAN MASYARAKAT (MPH) UNIVERSITAS PEMBANGUNAN JAYA. Undergraduate thesis, Universitas Pembangunan Jaya.

[img] Text
1.Cover LKP.pdf

Download (135kB)
[img] Text
4.Abstrak.pdf

Download (571kB)
[img] Text
5.Abstract.pdf

Download (479kB)
[img] Text
11.BAB 1.pdf

Download (441kB)
[img] Text
15.Daftar Pustaka.pdf

Download (348kB)

Abstract

Praktikan melaksanakan kegiatan kerja profesi di Universitas Pembangunan Jaya tepatnya pada unit Marketing, Promosi dan Hubungan Masyarakat (MPH) sebagai pengembang tes (test developer). Tugas praktikan adalah membuat alat ukur yang dapat digunakan oleh unit MPH dalam berbagai kegiatan mereka. Alat ukur yang dibuat oleh praktikan dinamakan alat ukur “Fleming’s Learning Styles” yang bertujuan untuk mengukur gaya belajar calon mahasiswa baru Universitas Pembangunan Jaya. Teori acuan yang digunakan untuk menyusun alat ukur ini adalah teori gaya belajar Neil Fleming yang disebut juga teori VARK. VARK merupakan akronim dari 4 preferensi gaya belajar yaitu visual, aural/auditory, read/write dan kinesthetic. Hasil yang diperoleh dari tes ini adalah berupa preferensi gaya belajar peserta tes, metode pembelajaran yang sesuai, serta rekomendasi program studi yang sejalan dengan preferensi gaya belajar mereka. Alat ukur ini terdiri dari 16 soal (64 aitem) dengan 4 pilihan jawaban untuk setiap aitemnya. Alat ukur ini memiliki 15 kemungkinan hasil yang dapat diperoleh peserta tes. Teori gaya belajar Fleming menjelaskan bahwa terdapat individu yang hanya memiliki 1 preferensi gaya belajar (uni-modal/single-preference), dan terdapat individu yang memiliki lebih dari 1 preferensi gaya belajar (multi-modal). Multi-modal tediri dari katagori bi-modal preferences atau individu dengan 2 preferensi gaya belajar, tri-modal preferences atau individu dengan 3 preferensi gaya belajar, serta quad-modal preferences atau individu dengan keempat preferensi gaya belajar. Alat ukur yang disusun oleh peneliti ini belum melewati uji psikometri berupa pengujian reliabilitas dan validitas, sehingga sebaiknya pengujian dilakukan terlebih dahulu sebelum alat ukur dapat digunakan oleh unit MPH.

Item Type: Karya Tulis Ilmiah (KTI) (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Humaniora dan Bisnis > Prodi Psikologi
Depositing User: Mrs Linda Setyaningrum
Date Deposited: 11 Feb 2021 06:36
Last Modified: 11 Feb 2021 06:36
URI: http://eprints.upj.ac.id/id/eprint/1083

Actions (login required)

View Item View Item