Safitri, Sandra (2021) KAJIAN PERUBAHAN KUALITAS LINGKUNGAN PASCA REVITALISASI PADA KAMPUNG DERET PETOGOGAN JAKARTA SELATAN. Undergraduate thesis, Universitas Pembangunan Jaya.
Text
01 PENDAHULUAN.pdf Download (567kB) |
|
Text
02 ABSTRACT.pdf Download (247kB) |
|
Text
03 ABSTRAK.pdf Download (246kB) |
|
Text
08 BAB I.pdf Download (469kB) |
|
Text
13 DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (445kB) |
|
Text
14 LAMPIRAN.pdf Download (4MB) |
Abstract
Peningkatan penduduk di DKI Jakarta semakin lama kian bertambah. Penambahan jumlah penduduk tentu akan berdampak pada semakin meningkatnya kebutuhan akan hunian. Tak jarang banyak permukiman akan bertambah padat dikarenakan sudah tidak dapat menampung jumlah penduduk serta hunian yang terus bertambah. Permukiman padat yang tidak tertata ini akan menciptakan kesan kumuh dan tidak terawat. Pemerintah kemudian melakukan upaya yaitu revitalisasi pada permukiman padat penduduk yang kurang tertata baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis kondisi lingkungan permukiman padat penduduk sebelum dan sesudah dilakukannya revitalisasi, serta memberikan gambaran kondisi lingkungan permukiman padat yang sesuai dengan peraturan. Penelitian ini dilakukan pada lokasi permukiman padat yang telah direvitalisasi yaitu Kampung Deret Petogogan. Dalam melakukan penelitian ini, penulis menggunakan teori terkait dengan permukiman padat yaitu Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 02 Tahun 2016 serta teori oleh Roger Trancik yaitu Theory of Urban Spatial Design sebagai pedoman dalam melakukan penelitian. Metode penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif-komparatif dengan pendekatan kualitatif. Penulis akan melakukan pemetaan terhadap pola sirkulasi, kepadatan bangunan permukiman, dan lain sebagainya untuk memberikan gambaran lingkungan Kampung Deret Petogogan. Selain itu penulis juga akan melakukan wawancara dan kuisioner kepada masyarakat mengenai bagaimana kondisi lingkungan permukiman sesudah dan sebelum revitalisasi. Hasil akhir dari penelitian ini akan menjelaskan mengenai kondisi lingkungan permukiman Kampung Deret Petogogan ditinjau dari standar PERMEN PUPR nomor 2 tahun 2016 sebelum dan sesudah dilakukan revitalisasi.
Item Type: | Karya Tulis Ilmiah (KTI) (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture |
Divisions: | Fakultas Teknologi dan Desain > Arsitektur |
Depositing User: | Muhafilah |
Date Deposited: | 13 Jan 2022 02:29 |
Last Modified: | 13 Jan 2022 02:29 |
URI: | http://eprints.upj.ac.id/id/eprint/2040 |
Actions (login required)
View Item |