Hibah Bersaing PTUPT DIKTI 2016: “ Menelusur, Mengevaluaasi, Merekonstruksi Cerita Rakyat Indonesia demi Pembangunan Sumber Daya Manusia”

Citraningtyas, Clara Evi (2016) Hibah Bersaing PTUPT DIKTI 2016: “ Menelusur, Mengevaluaasi, Merekonstruksi Cerita Rakyat Indonesia demi Pembangunan Sumber Daya Manusia”. Technical Report. Universitas Pelita Harapan, Tangerang.

[img] Text
Laporan Akhir Hibah Dikti PTUPT 2016.pdf

Download (1MB)

Abstract

Karya sastra, terutama cerita rakyat, dipercaya mampu membentuk karakter bangsa. Hingga dewasa ini, cerita rakyat masih dipercaya sebagai cerita yang mampu memberikan pendidikan akan budaya luhur sebuah bangsa. Oleh karenanya tidak mengherankan apabila orang tua dan pendidik sangat percaya pada cerita rakyat. Cerita rakyat dianggap memiliki jaminan mutu menjadi bacaan berkualitas bagi anak-anak, sehingga cerita rakyat menjadi bacaan utama yang dipilihkan orang tua dan pendidik bagi anak-anak mereka. Namun menganggap bahwa cerita rakyat memiliki semacam jaminan mutu, membuat orang tua dan pendidik tidak lagi kritis terhadap cerita rakyat. Padahal orang tua dan pendidik sangat kritis terhadap bacaan lain yang hendak dikonsumsi anak-anak. Memang tidak dipungkiri bahwa cerita rakyat memiliki banyak ajaran positip yang berguna diserap oleh anak-anak. Namun tidak sedikit cerita rakyat yang mengandung ajaran yang tidak sesuai lagi dengan perkembangan zaman, bahkan ajaran yang kurang konstruktif bagi perkembangan anak.

Item Type: Laporan Penelitian Dosen (Technical Report)
Uncontrolled Keywords: cerita rakyat Indonesia, sastra anak, rekonstruksi cerita, dampak cerita rakyat
Subjects: A General Works > AI Indexes (General)
Divisions: Fakultas Humaniora dan Bisnis > Prodi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Mar 2023 04:28
Last Modified: 16 Mar 2023 06:27
URI: http://eprints.upj.ac.id/id/eprint/4541

Actions (login required)

View Item View Item