Mengenal dan Menganalisa Sastra Dunia

Citraningtyas, Clara Evi (2012) Mengenal dan Menganalisa Sastra Dunia. International Licensing Media, Karawaci. ISBN 978-602-98469-7-3

[img] Text
Buku Ajar Mengenal dan Menganalisa SASTRA DUNIA.pdf - Published Version

Download (2MB)

Abstract

Buku Mengenal dan Menganalisa Sastra Dunia ini merupakan buku pengenalan terhadap kajian Sastra Dunia. Sebelum diterbitkan, bahan ajar dalam buku ini telah diujicobakan kepada mahasiswa dari berbagai program studi pada Universitas Pelita Harapan Tangerang. Kegiatan dalam buku ini ditujukan untuk mengembangkan kemampuan membaca, menganalisa, mengkritisi karya sastra dari berbagai belahan dunia, dan mengenal budaya pendukung karya sastra tersebut. Dengan melakukan kegiatan-kegiatan yang disarankan dalam buku ini,mahasiswa akan mengenal danterlatih untuk membuat analisa kritis terhadap · suatu karya sastra berdasarkan bentuk dan isi, pesan tersurat dan tersirat, serta konteks budaya dan masyarakat pendukung dan pembacanya. Kemampuan­ kemampuan ini akan sangat berguna bagi gelar dan keilmuan mahasiswa secara keseluruhan. Selain itu, buku ini juga bertujuan untuk mendorong kecintaan membaca dengan mengajak mahasiswa mengalami asyiknya dan menariknya membaca sastra. Teks-teks bacaan yang dibahas berupa cerita pendek, puisi, dan novel dari berbagai negara dan wilayah di dunia: Amerika Serikat, lnggris, Afghanistan, dan Eropa Timur. Pembaca seolah diajak untuk melakukan perjalanan ke negara­ negara tesebut dan mengenal negara tersebut secara umum, dan mengenal karya sastra dan penulisnya. Bagi mahasiswa yang ingin membaca kajian wilayah Asia, disarankan untuk membaca buku Mengenal dan Menganalisa Sastra Dunia. Pemahaman pengkajian dalam buku ini juga akan sangat terbantu apabila pembaca membaca buku Mengenal dan Menganalisa Sastra Dunia terlebih dahulu.

Item Type: Buku
Subjects: A General Works > AI Indexes (General)
Divisions: Fakultas Humaniora dan Bisnis > Prodi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 04 Apr 2023 04:32
Last Modified: 04 Apr 2023 04:32
URI: http://eprints.upj.ac.id/id/eprint/4663

Actions (login required)

View Item View Item