Analisis Permukiman Pemulung Sebagai Sebuah Assemblage Studi Kasus: Permukiman Pemulung di Wilayah Jurangmangu, Tangerang Selatan

Permanasari, Eka and Lukman, Aldifra L. and Moezier, Aninda and Safitri, Ratna and Sahid, Sahid (2017) Analisis Permukiman Pemulung Sebagai Sebuah Assemblage Studi Kasus: Permukiman Pemulung di Wilayah Jurangmangu, Tangerang Selatan. Jurnal Arsitektur NALARs, 16 (1). pp. 27-42. ISSN 1412-3266

[img] Text
ANALISIS PERMUKIMAN PEMULUNG SEBAGAI SEBUAH ASSEMBLAGE.pdf

Download (1MB)

Abstract

Keberadaan pemulung adalah suatu fenomena umum di kota-kota Indonesia. Dalam fenomena keberadaan pemulung, terdapat sebuah paradoks. Di satu sisi, terdapat pandangan bahwa pemulung memiliki pengaruh negatif bagi lingkungan sosial maupun fisik. Di sisi lain, pekerjaan sebagai pemulung memberi kontribusi positif dalam hal proses daur ulang sampah serta dalam memberikan alternatif lapangan kerja. Paradoks ini membuat keberadaan pemulung menarik untuk dikaji, baik dari segi sosial, ekonomi, maupun lingkung bangunnya. Kajian mengenai pemulung dari sudut pandang sosial dan ekonomi telah banyak dilakukan dalam berbagai penelitian. Namun, sejauh ini, belum ada penelitian yang membahas persoalan pemulung dari sudut pandang lingkung bangun permukimannya. Penelitian ini dilakukan untuk memberi kontribusi dalam hal tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai pembentukan dan perubahan lingkung bangun permukiman pemulung, berdasarkan hasil observasi terhadap dua permukiman pemulung di Jurangmangu, Tengerang Selatan, dan wawancara kepada penghuninya. Bentukan suatu lingkung bangun terkait dengan pola kegiatan, serta dipengaruhi oleh faktor-faktor sosial dan ekonomi dari manusia di dalamnya. Untuk itu, penelitian ini membahas tentang lingkung bangun permukiman pemulung serta hubungannya dengan pola aktivitas dan sistem sosial ekonomi penghuninya.

Item Type: Artikel
Uncontrolled Keywords: permukiman pemulung, assemblage
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisions: Universitas Pembangunan Jaya
Depositing User: Alexandro Andika
Date Deposited: 14 Apr 2023 07:17
Last Modified: 14 Apr 2023 07:17
URI: http://eprints.upj.ac.id/id/eprint/4800

Actions (login required)

View Item View Item