Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Budaya Organisasi Terhadap Manajemen Sumber Daya Manusia di PT Usaha Sejahtera Manikam

Cut, Lia Keumala (2016) Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Budaya Organisasi Terhadap Manajemen Sumber Daya Manusia di PT Usaha Sejahtera Manikam. Undergraduate thesis, Universitas Pembangunan Jaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (252kB)

Abstract

Penelitian ini menguji pengaruh gaya kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap manajemen sumber daya manusia di PT Usaha Sejahtera Manikam. Metode yang digunakan adalah metode survei dengan pendekatan korelasional. Penelitian ini dilakukan di PT Usaha Sejahtera Manikam selama tiga bulan, mulai dari Februari 2016 sampai April 2016. Populasi dalam penelitian ini karyawan di PT Usaha Sejahtera Manikam berjumlah 50 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik acak sederhana. Sampel yang diambil sebanyak 30 karyawan. Teknik analisis data dimulai dengan menemukan persamaan regresi sederhana, di mana persamaan regresi adalah Y = 1.081+ 1.194X1 + 0.223X2. Uji T dilakukan untuk mengetahui pengaruh variabel gaya kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap manajemen sumber daya manusia, diperoleh t hitung pada variabel gaya kepemimpinan (X1) lebih besar dari t tabel, adalah 18.139 > 2.052. Dengan demikian, variabel gaya kepemimpinan (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap manajemen sumber daya manusia (Y) secara parsial. Uji T untuk variabel budaya organisasi (X2) lebih besar dari t tabel, yaitu 4,038 > 2,052. Dengan demikian, variabel budaya organisasi memiliki dampak positif dan signifikan terhadap manajemen sumber daya manusia (Y) secara parsial. F hitung dilakukan untuk mengetahui variabel gaya kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap manajemen sumber daya manusia secara bersamaan (bersama-sama). Diperoleh F hitung lebih besar dari F tabel, yaitu 1.088,85 > 3,35. Dengan demikian, variabel gaya kepemimpinan (X1) dan budaya organisasi (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap manajemen sumber daya manusia (Y) secara simultan. Kata kunci : Gaya Kepemimpinan, Budaya Organisasi, dan Manajemen Sumber Daya Manusia

Item Type: Karya Tulis Ilmiah (KTI) (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Fakultas Humaniora dan Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: Mrs Viviana Sukirno
Date Deposited: 12 Oct 2020 01:35
Last Modified: 03 Jun 2022 07:28
URI: http://eprints.upj.ac.id/id/eprint/354

Actions (login required)

View Item View Item